Monday, November 02, 2009

DESAIN HUNIAN SEMENTARA KORBAN GEMPA DI PADANG DENGAN KONSEP GREEN BUILDING

Posted on 1:30 PM by Unknown

Sebuah kawasan yang baru saja terkena bencana alam seperti di Padang, membutuhkan hunian sementara bagi para korban yang kehilangan rumah tinggalnya. Maka dari itu, dibutuhkan desain hunian sementara yang dapat digunakan secepatnya agar para korban dapat segera berlindung. Untuk itu, dibutuhkan desain rancangan hunian sementara yang cepat bangun, mudah dalam pelaksanaan dan tentu saja ramah lingkungan.


Konsep Bangunan

  • Konstruksi bangunan menggunakan sistem knock-down. Keuntungan sistem ini antara lain:
    • Mudah dibongkar pasang sesuai kebutuhan
    • Menghemat waktu dalam perakitan karena konstruksi pembangunan cepat
    • Setelah tidak digunakan lagi, pembongkaran juga mudah, tidak membutuhkan banyak waktu dan tenaga
    • Lingkungan pembangunan cukup bersih
    • Mudah dalam distribusi bahan bangunan
    • Bahan yang ramah lingkungan
Contoh konstruksi sistem knock-down

sumber: Presentasi Model Rumah Prefabrikasi oleh Departemen Pekerjaan Umum

  • Struktur menggunakan sistem grid 3x3 m sebanyak dua buah sehingga luasan bangunan 18 m2, struktur utama menggunakan kayu ukuran 12x15 cm
  • Dari grid tersebut dibagi lagi dengan rangka-rangka yang lebih kecil untuk memasang penutup fasad menggunakan lembaran kayu, kaca untuk jendela, lantai kayu dan daun pintu


  • Hanya ada satu ruangan pada bangunan ini, yang dapat diberi sekat apabila dibutuhkan
  • untuk bahan penutup atap menggunakan Onduline, dengan beberapa keunggulan seperti:
    • Mudah dalam distribusi dan pemasangan, ringan dan tidak mudah rusak sehingga meminimalisir biaya yang dikeluarkan
    • Mudah dibentuk, dipotong dan dipasang sehingga fleksibel
    • Penyerapan panas dan suara tingkat tinggi
    •  Aman dan ramah lingkungan karena tidak mengandung asbes sama sekali

  • Untuk pencahayaan malam apabila dibutuhkan, menggunakan produk dari Sundaya yaitu lampu ulitium. Kelebihan dari lampu ini antara lain:
    • Menggunakan energi matahari dengan solar panel
    • Energi disimpan pada baterai lithium Ion yang berada pada masing-masing lampu
    • Menggunakan lampu LED yang sangat rendah konsumsi energinya



Desain Bangunan





1 Response to "DESAIN HUNIAN SEMENTARA KORBAN GEMPA DI PADANG DENGAN KONSEP GREEN BUILDING"

.
gravatar
parnelljacox Says....

How to win at slots in Vegas
How to win 성남 출장샵 at 강원도 출장안마 slots in 남양주 출장마사지 Vegas. Las Vegas, 안동 출장안마 NV. Casinos offer the widest variety of table games. The 서산 출장안마 best slot machines in Las Vegas: the one on

Leave A Reply

Partners

  • Pengertian Arsitektur Masa Kini - Pengertian Arsitektur Masa Kini Arsitektur harus memenuhi sasaran: - Produk Karya Seni (Estetika/Keindahan) Bangunan harus memenuhi kaidah-kaidah ...
    13 years ago
  • Temporary Shelter - Hunian Sementara Berkonsep Green Building Gempa Padang Gempa berkekuatan 7,6 SR, pada hari Rabu 30 September 2009 tepat pada pukul 17.16 WIB melanda Sum...
    14 years ago
  • Temporary Shelter - Hunian Sementara Pasca Gempa Padang (Temporary Shelter) Beberapa pertimbangan pembangunan hunian sementara (temporary shelter) adalah sebagai berikut: 1. ...
    14 years ago
  • ARAH KEBIJAKAN PERANCANGAN KOTA - *ARAH KEBIJAKAN PERANCANGAN KOTA* Konsep Dasar, kerangka kerja dan Sasaran bangunan berkelanjutan Timothy Moss, Adriaan Slob dan Walter Vermeulen Tuju...
    14 years ago